Assalamualaikum Wr.Wb ~ kali ini saya akan berbagi
cara install atau menambah brush photoshop. Brush adalah sebuah tool dari
photoshop yang berfungsi memberikan sebuah elemen ke sebuah gambar atau foto.
Sebelumnya brush ini sudah tersedia secara default dari photoshop tapi sobat
dapat menambahkan untuk keperluan editing foto. Langsung saja ke poko
pembahasan kali ini yaitu cara install brush photoshop.
Pertama download terlebih dahulu brush di google
setelah itu extrack file biasanya di conversi dalam bentuk rar jadi harus di
extrack terlebih dahulu dan type data nya biasanya brush adalahh ABR. Untuk
penginstalan ada dua cara yaitu dengan cara Memindahkan Brush seperti berikut :
Klik kanan brush lalu copy atau cut. Saya memilih
copy agar data brush dapat di pakai kembali apabila sistem operasi di instal
ulang.
Setelah di copy kan masuk ke drive C:/ Program files > Adobe > Adobe Photoshop CS5(64bit) karena saya menggunakan OS windows 64 bit > Presets > Brushes dan paste-kan di sana. Dengan cara klik kanan paste atau CRTL+V.
Atau dengan cara yang kedua dengan cara seperti berikut ini. Buka photoshop lalu pilih Brush tools (B) pilih ke menu brush seperti gambar dibawah ini, klik pada tanda panah kecil lalu akan muncul beberapa menu dan cari Load Brushes.
Lalu cari dimana letak brush di simpan setelah itu pilih dan terahir load brush.
Dan selamat sobat telah menambahkan brush dan dapat digunakan untuk keperluan editing.
Sekian Cara Menambah Atau Install Brush Photoshop semoga
membantu sobat sekalian, mohon maaf apabila ada kesalahan dalam pengetikan dan
terimakasih telah mengunjungi.
Sebelum sobat menutup artikel ini, mohon saran dan
komentarnya di kolom komentar apa kekurangan dan kelebihan Cara Menambah Atau
Install Brush Photoshop ini ? supaya saya bisa memberikan artikel yang terbaik.
Jika sobat merasa artikel ini bermanfaat mohon untuk di share artikel ini “
Ilmu tidak akan hilang apabila di tuliskan dan di amalkan “ Wassalamualaikum
Wr.Wb
0 Response to "Cara Menambah Dan Install Brush Photoshop"
Post a Comment