Cara Routing Dinamik RIP Dengan Menggunakan Mikrotik

Yo what's up? Assalamualaikum Wr.Wb ~ Kali cara routing dinamik RIP menggunakan mikrotik, disini saya akan membahas cara bagaimana cara konfigurasi routing RIP dengan skema yang sederhana. Langsung saja ke pokok pembahasan kali ini sobat,Cekidot.




Routing RIP dan protocol routing distance vector lainnya melakukan advertise informasi routing dengan jalan mengirim routing update keluar melalui interface pada router. Informasi update ini berisi sederetan informasi yang memiliki subnet dan sebuah metric. Metric mewakili seberapa bagus rute / jalur menurut perspective router tersebut,dengan semakin kecil harga metric semakin bagus jalur tersebut.
Pengisian dan pemeliharaan tabel routing tidak dilakukan secara manual oleh admin, router saling bertukar informasi routing agar dapat mengetahui alamat tujuan dan menerima tabel routing.
Pemeliharaan jalur dilakukan berdasarkan pada jarak terpendek antara device pengirim dan device tujuan. Untuk mempresentasikan jarak dynamic routing menggunakan metric parameter-parameter untuk menghasilkan nilai metric :
Hop count : berdasarkan banyaknya router yang di lewati
Ticks : waktu yang diperlukan dengan satuna tick
Cost : berdasar perbandingan sebuah nilai patokan standar dengan bandwidht yang tersedia
Composite metric : berdasar hasil perhitungan dari parameter-parameter

Langkah-langkah konfigurasi routing RIP : 
  • Siapkan mikrotikoard
  • Hubungkan pc ke mikrotikboard menggunakan kabel straight
  • Lakukan setting menggunakan winbox Maka akan muncul tampilan awal winboxKlik tombol yang memiliki tiga titik [...] di samping tombol [connect] Jika router sudah terkoneksi dengan baik dengan LAN maka akan muncul sebuah list mac address dan Ip address
  • Apabila PC router mikrotik sudah pernah di setting lakukan reset dengan cara seperti berikut :Masuk winbox > Klik tombol [new terminal] > ketikan system reset > yesSetelah di reset biasanya router akan terdisconect
  • Lalu masuk kembali ke winbox,klik tombol yang memiliki tiga titik [...] lalu pilih mac address yang tersedia dan connectBeri ip yang telah di tentukan dengan cara seperti berikut :

ROUTER 1
[admin@R1] > ip address add 192.168.1.1/24 interface=ether3
[admin@R1] > ip address add 172.160.1.1/16 interface=ether4

ROUTER 2
[admin@R2] > ip address add 192.168.2.1/24 interface=ether3
[admin@R2] > ip address add 172.160.2.1/16 interface=ether4

Lakukan routing RIP dengan perintah sebagai berikut :
ROUTER 1
[admin@R1] > routing rip interface add interface=ether4 send=v1 receive=v1
[admin@R1] > routing network add network=192.168.1.0/30
[admin@R1] > routing network add network=172.160.0.0/16

ROUTER 2
[admin@R2] > routing rip interface add interface=ether4 send=v1 receive=v1
[admin@R2] > routing network add network=192.168.2.0/30
[admin@R2] > routing network add network=172.160.0.0/16

Setelah konfigurasi, atur ip address client yang sudah di tentukan di atas
Client 1 : IP Address : 192.168.1.10
              Subnetmask : 255.255.255.0
              Gateway : 192.168.1.1
Client 2 : IP Address : 192.168.2.10 
              Subnetmask : 255.255.255.0
              Gateway : 192.168.2.1
Mengecek hasil routing RIP :
[admin@R2] > ip route print
Dan lakukan ping di client untuk menguji koneksi dari client.

Sekian cara routing dinamik RIP dengan menggunakan mikrotik, mohon maaf apabila ada kesalahan kata dan pengetikan. Terimakasih telah mengunjungi blog saya, tunggu postingan terbaru.

Sebelum sobat menutup artikel ini, mohon saran dan komentarnya di kolom komentar, apa kekurangan dan kelebihan artikel cara routing dinamik RIP dengan menggunakan mikrotik ini ? supaya saya bisa belajar memberikan artikel yang terbaik. Jika sobat merasa artikel ini bermanfaat mohon untuk di share artikel ini " Ilmu tidak akan hilang apabila dituliskan dan diamalkan ". Wassalamualaikum Wr.Wb.

0 Response to "Cara Routing Dinamik RIP Dengan Menggunakan Mikrotik"

Post a Comment